MDI PARENT PADA VB.NET


Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tentang MDI Parent pada vb.net. Fungsi dari MDI Parent atau Form menu Utama adalah memudahkan user untuk memanggil form-form yang telah dibuat dalam satu project aplikasi. Masuk banyak manfaat lain dari form Menu Utama ini, jadi anda harus membuat dengan seindah dan semenarik mungkin. Gambar menu utama dibawah ini adalah hasil karya saya, bisa dijadikan contoh untuk kalian yang sedang beljar membuat form tersebut, ya meskipun belum sesempurna seperti yang saya inginkan.




Berikut langkah-langkah atau cara membuat MDI Parent / Form Menu Utama pada Vb.net.

  • Pertama anda harus menginstal aplikasi VB.Net kemudian buka aplikasi tersebut. Setelah itu buat Project baru dengan File > New > Project. Kemudian anda akan diminta memberi nama project dan mau disimpan dimana project anda, setelah itu klik Ok, Lihat gambar


  • Setelah anda klik OK maka akan menuju ke tahap selanjutnya, kemudian ganti nama form1.vb menjadi MenuUtama.vb agar lebih mudah dalam mencari form menuutama tersebut jika sudah banyak form-form lainnya, kemudian klik di form lihat di propertiesnya cari windows state kemudian rubah menjadi maximized. Lihat gambar berikut ini :


  • Setelah anda selesai merubah semuanya sekarang anda tinggal menambahkan MenuStrip pada form drag atau klik dua kali pada MenuStrip tersebut. Setelah itu buatlah menu sesuai yang anda kehendaki, untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut ini :

  • Langkah terakhir yaitu klik pada form lalu di properties cari IsMdiContainer kemudian rubah yang tadinya false menjadi True. Nah untuk memanggil setiap form yang ada di Menu Utama masukan koding di bawah ini :
Form3.Show()
Form3.MdiParent = Me

Penjelasan Code :
  1. Form3.Show() : Untuk memberikan perintah agar menampilkan form3.
  2. Form3.MdiParent = Me : Untuk menyatakan bahwa form3 adalah sebagai MDIChild, dan Form3 adalah MDIParent.
  3. Penting : Sesuaikan script tersebut dengan masing-masing nama form anda yang ingin anda panggil. Koding tersebut fungsinya untuk memanggil form lain yang kalian inginkan, jadi anda harus Add form satu lagi kemudian beri nama dengan nama form3.
  • Sekarang anda telah memiliki Menu Utama pada Project aplikasi anda, untuk memastikannya silahkan anda running aplikasi tersebut dan lihat hasilnya.
Sekian dulu dari saya mengenai MDI Parent pada VB.Net, mudah-mudahan artikel ini dapat membantu anda semua yang sedang belajar atau bingung membuat form menu utama.

TERIMA KASIH



    Chang Min Web Developer

    Semoga apa yang Saya postingkan dapat bermanfaat bagi yang sedang membaca, kritik, saran atau komentar dapat disampaikan pada komen dibawah ini, Terimas kasih banyak

    No comments:

    Post a Comment